PALU,BULLETIN.ID – Sriti Convention Hall adalah sebuah aula konvensi di Kota Palu, Sulawesi Tengah. Sejak beroperasi setahun lalu, bangunan ini telah banyak mengakomodir kebutuhan masyarakat Kota Palu untuk mengadakan sebuah event atau perhelatan lain.
Gedung milik CV.Abirama Banua Rasa, yang bergerak dibidang hospitality dan F&B Services mampu menampung hingga 10 Ribu pengunjung baik di dalam maupun di luar Hall.
Sejauh ini Sriti telah memperoleh Sertifikat Kebersihan dan Sanitasi (SLHS) nomor 443.5/1538.04/Diskes/2022, dan saat ini sedang menjalani proses sertifikasi HACCP dan ISO 22000 untuk menunjukkan komitmen manajemen dalam menjaga standar tinggi operasi bisnisnya.
Kini, setelah sukses dengan Striti Conventions Halls. Sriti group akan berencana untuk membangun hotel dengan 76 kamar serta arena gym di kawasan yang sama.
Pendiri CV.Abirama Banua Rasa, Imelda Liliana Muhidin,mengatakan rencana pembangunan hotel saat ini sedang dalam tahap perizinan di Pemerintah Kota Palu.
“Semoga Proses perizinan dapat diselesaikan dengan cepat agar pembangunan hotel dapat dimulai sesuai target waktu” Katanya.kamis (17/8/2023).
Selain hotel pihaknya juga akan pihaknya saat ini juga tengah mengembangkan fasilitas penunjang
gym, dan musholla termasuk laundry.
“Hal ini dilakukan untuk mengakomodir banyaknya permintaan dari pihak tamu untuk kesediaan kamar. Walaupun Sriti sudah menjalin kerja sama dengan beberapa hotel di Palu, namun banyak tamu kami ingin menginap tidak jauh-jauh dari venue acara yang mereka adakan, jelas Dewi Tika selaku Sales & Marketing Manager Sriti.
Selain itu, fasilitas lain yang tengah digarap di lingkungan Sriti adalah kolam renangnya yang diharapkan bisa rampung dalam jangka waktu dekat.
Pihak Sriti menegaskan berharap dengan kerja sama manajemen dan seluruh karyawan yang mereka bangun, bisnis Sriti dapat terus bertumbuh kedepannya.(Bulletin/Nana)