PALU,BULLETIN.ID – DPRD Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) mendorong Pemerintah Provinsi Sulteng untuk mampu meningkatkan kesejahteraan guru terutama guru-guru yang belim memiliki sertifikasi.
Hal itu diungkapkan salah satu anggota DPRD Sulteng, Suryanto yang mendorong adanya pemberian insentif bagi guru sebagai wujud mensejahterakan guru di Sulteng.
Dirinya menjelaskan, masih banyak guru yang belum memiliki sertifikasi di Sulteng, terutama mereka yang mengajar disejumlah daerah terpencil
Politisi PDI Perjuangan ini juga menjelaskan, lewat rekomendasi LKPj 2022 kemarin, DPRD Sulteng sudah mengajukan agar kedepan guru yang belum memiliki sertifikasi bisa mendapat insentif. Hal ini didorong sebagai upaya meningkatnya kesejahteraan guru sebagai penentu generasi bangsa kedepan.
“Ada beberapa rekomendasi bidang pendidikan dan kebudayaan yang kami sampaikan, salah satunya pemberikan insentif,” ujarnya, Rabu (32/5/2023).
Selain itu, DPRD Sulteng juga mendorong adanya pemerataan dan penempatan guru-guru SMA, SMK dan SLB sesuai kompetensi, formasi dan rasio anak didik dengan tenaga pengajar yang dibutuhkan.
“Termasuk untuk guru-guru di wilayah kecil-wilayah terpencil perlu diberikan tunjangan khusus,” jelasnya