Pemkot Palu Terima Bantuan Gercep Gaskan Sebesar Rp2,5 miliar Bagi 339 KK

  • Whatsapp
Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE secara simbolis menerima bantuan Program Gercep Gaskan Berdaya tahun 2023 oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, pada Kamis, 21 Desember 2023 di ruang rapat Bantaya Kantor Wali Kota Palu

PALU,BULLETIN.ID – Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE secara simbolis menerima bantuan Program Gercep Gaskan Berdaya tahun 2023 oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, pada Kamis, 21 Desember 2023 di ruang rapat Bantaya Kantor Wali Kota Palu.

Bantuan sekitar Rp2,5 miliar ini diperuntukkan kepada 339 kepala keluarga yang notabene merupakan masyarakat Kota Palu.

Dalam sambutannya, Wali Kota Hadianto secara khusus menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdy Mastura yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat Kota Palu.

“Kita menerima bantuan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, masing-masing akan menerima lewat rekening. Bantuan ini adalah bantuan kepada seluruh masyarakat Sulawesi Tengah, tidak terkecuali termasuk masyarakat Kota Palu,” kata wali kota.

Menurut wali kota, diberikannya bantuan ini akan menjawab pertanyaan masyarakat yang belum mendapatkan perhatian dari pemerintah.

Olehnya, diharapkan masyarakat betul-betul memanfaatkan bantuan tersebut sesuai dengan usulan ke Dinas Sosial.

“Belanjanya berdasarkan itu. Komunikasi dengan dinas supaya jangan ada yang keliru,” ujar wali kota.

Wali kota mengingatkan penerima bantuan, bahwa BPK nantinya akan turun melakukan pemeriksaan untuk memastikan bahwa semua benar.

Jadi belanjakan sesuai, dilaporkan sesuai. Agar semua bermanfaat.

Wali kota mengatakan, apabila hal ini berjalan dengan baik, maka penerima bantuan bisa mendapatkan bantuan lanjutan melalui Inkubator Bisnis.

Dengan begitu, usaha-usaha yang berjalan bisa terpantau, sehingga di tahun 2025 mendatang, bisa mendapat bantuan lagi.

“Ini kesempatan buat kita mendapat bantuan, jadi manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” pesan wali kota.

Wali kota menyatakan bahwa pemerintah hari ini tidak lagi potong-potong bantuan yang diberikan, karena semua akan masuk ke rekening masyarakat.

Berita Pilihan :  Sekkot Palu Apresiasi Kepedulian Purna Praja Sulteng

“Tinggal komiu (kamu, red) buat bukti laporannya. Jangan laporan fiktif, tidak ada berkahnya,” tambah wali kota.

Pos terkait