Depan 10 Ribu Massa di Tawaeli, Pasangan BERANI Disebut Sebagai Pilihan Tepat

  • Whatsapp
Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah 2024, Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido, kembali menggelar deklarasi di Kota Palu. Kali ini, acara tersebut dipusatkan di Lapangan Fly Over, Kecamatan Taweli, pada Minggu, 18 Agustus 2024. (Bulletin/Foto:Ist)

PALU, BUULLETIN.ID – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah 2024, Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido, kembali menggelar deklarasi di Kota Palu. Kali ini, acara tersebut dipusatkan di Lapangan Fly Over, Kecamatan Taweli, pada Minggu, 18 Agustus 2024.

Deklarasi yang dihadiri oleh 10 ribu massa itu menegaskan dukungan yang kuat terhadap pasangan dengan tagline BERANI (Bersama Anwar-Reny). Pasangan ini disebut sebagai pilihan tepat bagi masyarakat Sulawesi Tengah, pandangan ini juga terus bermunculan di berbagai daerah di provinsi Sulawesi Tengah.

Sekretaris PKS Sulawesi Tengah, Rusman Ramli, menjelaskan, dengan rekam jejak dan visi yang dibangun Anwar Hafid, pasangan ini menawarkan solusi konkret bagi masyarakat. “Sembilan Program BERANI adalah jawaban atas kebutuhan rakyat Sulawesi Tengah, mencakup kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh. Tidak ada pilihan lain, pasangan BERANI adalah pilihan yang tepat,” tegas Rusman.

Ketua PBB Sulawesi Tengah, Herman Latabe, juga mengajak seluruh massa yang hadir untuk mendukung pasangan BERANI pada 27 November 2024 mendatang.

Dalam orasinya, Anwar menjelaskan tiga program unggulan khusus untuk Kota Palu. Pertama, menghidupkan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) untuk menciptakan lapangan kerja. Kedua, membuka Balai Latihan Kerja (BLK) bertaraf internasional agar generasi muda siap bersaing di dunia kerja. Ketiga, membangun stadion bertaraf internasional untuk memajukan Kota Palu sebagai ibu kota Provinsi Sulawesi Tengah, sejajar dengan kota-kota besar lainnya.

Anwar juga mengingatkan pentingnya memilih pemimpin berdasarkan rekam jejak dan karya nyata, bukan hanya janji. “Cari pemimpin yang punya rekam jejak jelas. Hanya orang-orang BERANI yang mampu membawa perubahan dan menciptakan karya besar. Ini adalah momen penting, gunakan sebaik-baiknya karena Pilkada hanya datang sekali dalam lima tahun. Kita harus adu ide, gagasan, dan rekam jejak,” pungkasnya. **

Berita Pilihan :  Dubes Vatikan Kunjungi Pasien Pasca Operasi Gratis Katarak di Palu

Pos terkait