Kolaborasi Lanal Palu dan Korem 132/Tdl  Tanam 1.500 Bibit Mangrove  

  • Whatsapp
Dalam rangka Pelestarian Lingkungan Lanal Palu kolaborasi dengan Korem 132/Tdl melakukan penanaman Pohon Mangrove di pesisir laut Palu. Senin (23/09/2024). Foto:Ist

PALU, BULLETIN.ID – Dalam rangka Pelestarian Lingkungan Lanal Palu kolaborasi dengan Korem 132/Tdl melakukan penanaman Pohon Mangrove di pesisir laut Palu. 

Penanaman 1500 pohon mangrove itu juga merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 TNI. 

 “Penyelenggaraan penanaman Mangrove Secara Serentak Sebanyak 1500 bibit Mangrove Jenis RHIZOPHORA MUCRUNATA,  dan bersih Pantai dalam rangka memperingati hari Maritim Nasional dan Hari Ulang Tahun TNI ke – 79 Tentara Nasional Indonesia ( HUT TNI) merupakan salah satu Perwujudan tugas TNI Khususnya TNI AL membantu pemerintah Daerah dalam upaya MITIGASI perubahan iklim.”

Tal hanya pihak Lanal dan Korem, penanaman bibit mangrove juga melibatkan masyarakat Kota Palu

Penanaman mangrove di kawasan pesisir Pantai Tepi Laut diharapkan akan membantu memulihkan ekosistem yang rusak dan memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan serta kehidupan sosial ekonomi masyarakat pesisir.

Selain penanaman pohon, acara juga diisi dengan pemberian sembako kepada masyarakat sekitar, dan edukasi lingkungan yang disampaikan oleh para ahli untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian ekosistem mangrove.

Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian dari perayaan HUT TNI ke-79 yang diselenggarakan oleh Korem 132/Tdl bersama Lanal Palu, yang bertujuan memperkuat sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat dalam membangun daerah, serta memperkuat kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan untuk generasi mendatang.*** 

Berita Pilihan :  Pemprov Sulteng serahkan bonus atlet peraih medali PON XXI Aceh-Sumut

Pos terkait