Pohon Tumbang Timpa Mobil di Jalur Trans Parigi Palu, Satu Warga Tewas

  • Whatsapp

PARIGI MOUTONG, BULLETIN.ID – Angin kencang yang melanda Desa Toboli Barat, Kecamatan Parigi Utara, Kabupaten Parigi Moutong, Selasa (4/11/2025) siang, menelan satu korban jiwa dan menyebabkan dua mobil rusak tertimpa pohon tumbang.

Korban diketahui bernama Ronal Pakaya (38), warga setempat, yang meninggal dunia setelah tertimpa pohon besar saat melintas di jalur Trans Parigi–Palu, tepatnya di kilometer 4, sekitar wilayah Kebun Kopi.

Menurut laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Tengah, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.25 WITA. Angin bertiup kencang tiba-tiba disertai suara gemuruh dari arah perbukitan, menyebabkan sejumlah pohon di tepi jalan tumbang dan menutup seluruh badan jalan.

Salah satu pohon berukuran besar roboh ke arah jalan raya dan mengenai dua kendaraan roda empat yang sedang melintas. Warga sekitar yang berada di lokasi segera berusaha menolong dengan peralatan seadanya.

“Kami bersama masyarakat langsung melakukan evakuasi manual sebelum bantuan datang. Korban sudah dalam kondisi tidak sadar saat dievakuasi,” ujar salah satu warga, Jamaludin, yang berada di lokasi kejadian.

Tim reaksi cepat (TRC) BPBD Kabupaten Parigi Moutong bersama personel Basarnas Pos SAR Parigi, PMI, Polres Parigi Moutong, dan masyarakat setempat, segera tiba di lokasi untuk melakukan assessment dan pembersihan material pohon yang menutup jalan.

Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sulawesi Tengah, Dr. Ir. H. Akris Fattah Yunus, MM, membenarkan adanya satu korban meninggal dunia akibat kejadian ini.
“Korban sudah berhasil dievakuasi, sementara jalan Trans Parigi–Palu yang sebelumnya sempat tertutup, kini sudah bisa dilalui kembali,” ungkapnya.

Akris menambahkan, tim gabungan masih bersiaga di sekitar lokasi untuk mengantisipasi adanya potensi pohon tumbang lanjutan, mengingat kondisi cuaca di wilayah tersebut masih berangin.

Berita Pilihan :  BPTD Sulteng Perketat Pengawasan ODOL Tambang

Hingga berita ini diturunkan, tidak ada laporan pengungsi akibat kejadian itu. Namun BPBD mencatat kebutuhan mendesak di lapangan berupa alat pemotong kayu (chain saw) untuk membantu proses pembersihan material pohon yang roboh.

Peristiwa ini menjadi peringatan bagi masyarakat, khususnya pengguna jalan Trans Parigi–Palu, untuk lebih waspada terhadap cuaca ekstrem yang kerap terjadi di wilayah Sulawesi Tengah dalam beberapa pekan terakhir.

Pos terkait