Polda Sulteng – Huabao Teken MOU Terkait Pengamanan Objek Vital Tertendu 

  • Whatsapp
PT BTIIG dan Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) sepakat untuk mendukung kelancaran investasi di area Bungku Barat Morowali yang ditandai dengan penandatanganan kesepakatan antara BTIIG dan Polda Sulteng untuk Obyek Vital Tertentu. (Bulletin/Foto:Ist)

MOROWALI,BULLETIN.ID – Kehadiran PT Baoshuo Taman Industry Investment Group (BTIIG) atau yang dikenal dengan nama Indonesia Huabao Industrial Park (HUABAO) di Bumi Morowali Sulawesi Tengah diharapkan bisa terus memberikan dampak positif terhadap semuanya. 

Sebagai salah satu proyek investasi berskala besar, maka fungsi keamanan yang menyeluruh merupakan salah satu yang terpenting untuk mendukung kelancaran pembangunan dan operasional perusahaan agar berjalan sesuai harapan.

Terkait hal itu, PT BTIIG dan Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) sepakat untuk mendukung kelancaran investasi di area Bungku Barat Morowali yang ditandai dengan penandatanganan kesepakatan antara BTIIG dan Polda Sulteng untuk Obyek Vital Tertentu. 

Penandatangan tersebut dilakukan oleh Kepala Kepolisian Sulawesi Tengah, Inspektur Jenderal Polisi Dr. Agus Nugroho, dan Direktur PT BTIIG, Mr Gao Jinliang di halaman kantor Kepolisian Resort Morowali, 30 Januari 2024.

 “BTIIG dan Polda sepakat untuk bekerjasama dalam rangka Bantuan Pengamanan dan Penegakan Hukum dalam Pelaksanaan Operasional perusahaan, melalui penandatangan MoU ini, perusahaan bukan hanya mendapatkan pendampingan pengamanan menyeluruh, namun juga penguatan kapasitas tenaga keamanan sebagai persiapan menjadi obyek vital nasional, sehingga pihak Kepolisian dan Perusahaan saling bersinergi” kata External Relations Manager Indonesia Huabao Industrial Park, Cipto Rustianto

Menurut Cipto, Kepolisian merupakan salah satu fungsi pemerintahan negara di bidang pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, penegakan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat dalam rangka terpeliharanya keamanan dalam negeri dan kenyamanan berinvestasi sesuai undang-undang yang berlaku. Selain itu, Tujuan kesepakatan tersebut sebagai pedoman bagi Kepolisian dalam rangka bantuan pengamanan dan penegakan hukum dalam pelaksanaan operasional PT Baoshuo Taman Industry Investment Group yang kondusif dan terlepas dari gangguan baik individu maupun kelompok yang dapat mengganggu aktivitas operasional perusahaan berdasarkan hukum yang berlaku di NKRI.

Berita Pilihan :  Ekspedisi Poso : Perjalanan Penelusuran Situs Warisan Geologi untuk Geopark Poso

Tentang Huabao

Huabao adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang Pengelolaan Kawasan Industri Berbasis Smelter Nikel yang berlokasi kerja di Desa Topogaro, Kecamatan Bungku Barat, Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah. Indonesia Huabao Industrial Park merupakan bagian dari Zhenshi Holding Group, yang merupakan salah satu dari 500 Perusahaan Swasta Teratas China dan 500 Perusahaan Manufaktur Teratas China. Zhenshi, yang terletak di Dataran Hangjiahu di Delta Sungai Yangtze, adalah salah satu perusahaan percontohan reformasi saham gabungan pertama di Provinsi Zhejiang. Indonesia Huabao Industrial Park sebagai bagian dari Zhenshi Group bersama-sama berkomitmen akan menjadi yang terbaik di wilayah Asia dan terbaik di Indonesia.

Pos terkait