Eks Napiter Komitmen Dukung Ops Madago Raya di Poso

  • Whatsapp
Eks Napiter Komitmen Dukung Ops Madago Raya di Poso

POSO, BULLETIN.ID – Nasjah, seorang eks napi terkait kasus terorisme terkait keberadaan kelompok MIT Poso, telah beralih ke aktivitas bertani palawija di Lorong Jati, Kel. Tabalu, Kec. Poso Pesisir, dan merawat kebun coklat di wilayah perkebunan Desa Patiwunga, Kec. Poso Pesisir Selatan, Kab. Poso.

Dalam wawancara, Nasjah menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan tim yang telah menyempatkan waktu untuk mengunjunginya. “Tentunya hal ini juga merupakan harapan kami sebagai eks napiter, dimana komunikasi selalu ada terutama dengan pihak Kepolisian dengan tujuan sama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang ada di wilayah Kab. Poso,” ungkapnya.

Menyoal masa lalunya sebagai bagian dari kelompok MIT Poso, Nasjah mengaku bahwa pengalaman tersebut menjadi pelajaran berharga baginya. “Apa yang pernah saya lakukan dengan menjadi bagian dari kelompok MIT Poso akan saya jadikan pelajaran dan pengalaman serta tidak akan mengulanginya lagi,” katanya. Dia juga mengekspresikan penyesalannya atas perbuatan yang pernah dilakukannya, menyatakan bahwa keluarganya tidak mendukung tindakannya selama ini.

Nasjah berjanji untuk selalu mendukung kebijakan pemerintah dan pihak aparat keamanan dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kab. Poso. “Saya akan selalu mendukung Operasi Madago Raya yang kini terus dilakukan oleh pihak aparat keamanan,” tegasnya.

Berita Pilihan :  Kakanwil Kemenkumham Sulteng Dorong Perlindungan Hukum Produk Usaha Ekraf di Sigi

Pos terkait