Temui Juru Parkir, Wali Kota Janjikan Program Pemerintah 

  • Whatsapp
Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE melakukan pertemuan dengan ratusan Juru Parkir (Jukir) se-Kota Palu, pada Sabtu, 29 Juni 2024 di rumah jabatannya.(Bulletin/Foto:humas pemkot palu)

PALU, BULLETIN.ID – Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE melakukan pertemuan dengan ratusan Juru Parkir (Jukir) se-Kota Palu, pada Sabtu, 29 Juni 2024 di rumah jabatannya.

Dalam arahannya, Wali Kota Hadianto menekankan bahwa persoalan parkir itu adalah soal kejujuran. Kalau jujur, akan berkah yang didapatkan.

“Nanti kita juga akan berikan program pemerintah kepada para Jukir, yang penting kita niatkan jujur. Nanti kita pikirkan apa perhatian pemerintah kepada Jukir,” kata wali kota.

Rencananya, wali kota akan kembali mengumpulkan para Jukir se-Kota Palu Minggu besok, 29 Juni 2024 di tempat yang sama, untuk menyepakati sejumlah hal demi kebaikan parkir di Kota Palu.

Kesepakatan dengan Jukir tersebut nantinya akan disampaikan kepada seluruh masyarakat Kota Palu, agar menjadi perhatian dan dilaksanakan.

“Saya mau kita semua (Jukir, red) semua bekerja berdasarkan keikhlasan kita, supaya berkah kita semua. Yang saya khawatirkan, jangan sampai kota kita tidak baik bahkan Jukir kita tidak rapi,” ungkap wali kota.

Wali kota berkomitmen, selama dirinya menjabat, Pemerintah Kota Palu memberikan perlindungan terhadap Jukir. Mengingat Jukir adalah bagian terpenting di daerah ini.

“Kalau komiu (kamu, red) bekerja kemudian daerah tidak memperhatikan, itu salah. Kota ini bisa maju, kalau kita semua mau bersatu,” kata wali kota.

Dalam kesempatan ini, Wali Kota Hadianto juga mendengarkan langsung keluh kesah yang disampaikan para Jukir yang hadir.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari pihak Dinas Perhubungan Kota Palu, jumlah Jukir se-Kota Palu sekitar 384 orang yang tersebar di seluruh titik parkir, termasuk pasar, restoran, rumah makan, dan lainnya.

Berita Pilihan :  Kendalikan Inflasi, Pemkot Palu Siapkan Program Inovasi Flash Market

.

Pos terkait