Bulletin.id,Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE menerima kunjungan siswa peraih Juara 1 dalam ajang Little Miss International 2023 di Manilla, Negara Filipina pada Rabu, 22 Februari 2023 di ruang kerjanya.
Siswa tersebut bernama Janitra Ayu Padmarini berasal dari SMP Negeri 2 Palu yang didampingi Kepala Sekolah beserta kedua orang tuanya.
Wali Kota Hadianto menyatakan bahwa dirinya sangat bangga atas prestasi yang diraih oleh Janitra, karena dengan keberhasilannya tersebut berarti Janitra telah mengenalkan Kota Palu di mata dunia.
“Jadi beberapa kota yang tergabung dalam UCLG-ASPAC fokus terhadap Kota Palu karena Gempa 2018 lalu. Alhamdulillah ada anak kita yang memberikan prestasi terbaiknya,” katanya.
Ia mengatakan bahwa Pemerintah Kota Palu sendiri memiliki perhatian besar terhadap tumbuh kembangnya minat dan bakat setiap anak melalui peran dari masing-masing OPD.
“Hanya memang, saya berharap perlunya keaktifan dan proaktif dari masyarakat untuk memasuki ruang-ruang tersebut. Kemudian melihat apa yang bisa menguatkan kedua belah pihak antara masyarakat dan pemerintah,” ungkapnya.
Sementara itu, Siswa SMP Negeri 2, Janitra Ayu Padmarini mengaku selain Juara I Little Miss Glam International 2023, dirinya juga meraih gelar lain dengan berbagai kategori.
Seperti Best in Runway, Best ini Costume, serta Best in Evening Gown dengan mengangkat berbagai budaya yang ada di Indonesia salah satunya Kota Palu.
“Ada budaya Bali, Batik Kalimantan, Batik Kelor, dan banyak budaya-budaya yang kami sampaikan saat itu,” ungkap Janitra. .