SIGI, BULLETIN.ID — Panglima Kodam XXIII/Palaka Wira, Mayor Jenderal TNI Jonathan Binsar Parluhutan Sianipar, meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Lolu, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Senin (19/1/2026).
Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan pembangunan KDKMP sebagai bagian dari penguatan ekonomi kerakyatan di tingkat desa berjalan sesuai perencanaan dan target waktu yang telah ditetapkan.
Dalam kunjungannya, Pangdam melihat langsung kondisi fisik bangunan KDKMP serta berdialog dengan personel dan masyarakat yang terlibat dalam pengerjaan. Dialog tersebut membahas capaian progres pembangunan hingga kendala teknis yang dihadapi di lapangan.
Pangdam XXIII/Palaka Wira menekankan pentingnya menjaga kualitas konstruksi agar bangunan KDKMP dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat dalam jangka panjang. Selain itu, ia juga meminta seluruh pihak yang terlibat untuk menyelesaikan pekerjaan sesuai tenggat waktu.
“KDKMP ini harus dibangun dengan kualitas yang baik dan selesai tepat waktu, sehingga dapat segera digunakan oleh masyarakat,” tegas Pangdam.
Ia berharap, KDKMP Desa Lolu dapat segera beroperasi dan memberikan manfaat nyata bagi peningkatan perekonomian masyarakat setempat. KDKMP tersebut dijadwalkan akan diresmikan secara serentak pada 31 Januari 2026.
Melalui pengawalan langsung dari unsur TNI, pembangunan KDKMP diharapkan berjalan efektif dan menjadi salah satu penggerak ekonomi desa di Kabupaten Sigi






