Komitmen Ponpes Tahfidz El-Wahyain Pandajaya Menjaga Kerukunan Umat Beragama 

  • Whatsapp
Komitmen Ponpes Tahfidz El-Wahyain Pandajaya Menjaga Kerukunan Umat Beragama. (Bulletin/Foto: Ist)

POSO,BULLETIN.ID – Pondok pesantren (Ponpes) Tahfidz El-Wahyain Pandajaya terus berkomitmen untuk membantu pihak kepolisian dalam menjaga Kamtibmas dan kerukunan antar umat beragama Di Kecamatan  Pamona Selatan Kabupaten Poso. 

“ Dalam hal menciptakan rasa aman di masyarakat, segenap pengurus Ponpes Tahfidz Darul Wahyain, desa Pandajaya Kabupaten Poso Provinsi Sulawesi Tengah, berkomitmen untuk membantu Polri jaga Kamtibmas khususnya dalam bidang radikalisme” Kata Ustadz Rahman Pimpinan Pondok pesantren Tahfidz El-Wahyain Pandajaya. 

Rahman Menjelaskan keamanan serta ketentraman di masyarakat merupakan hal utama yang perlu dijaga dan dirawat, maka seluruh pengurus terus berkomitmen merawat kebersamaan serta menjaga keamanan di Kabupaten Poso.

Berdirinya Yayasan Ponpes Tahfidz El- Wahyain di tengah-tengah masyarakat Kec. Pamona Selatan bukan hanya semata-mata untuk mencerdaskan dan mencetak para hafidz dari kalangan generasi muda yang berakhlak qur’ani. 

Ponpes Tahfidz EL-Wahyain adalah sebagai salah satu elemen untuk terciptanya kerukunan antar umat beragama serta filter menangkal penyebaran radikalisme pada usia dini dan umat Islam di Kec. Pamona Selatan

Diketahui sebelumnya pada tahun 2017 Ponpes Tahfidz El-Wahyain lebih dikenal oleh masyarakat Desa Pandajaya Kec. Pamona Selatan sebagai Rumah Qur’an, dan pada tahun 2018 Rumah Qur’an tersebut berganti menjadi sebuah yayasan yang diberi nama Yayasan Ponpes Tahfidz El-Wahyain.***

.

Berita Pilihan :  Dapat Restu NasDem Maju Pilgub Sulteng, Ahmad Ali Sebut Bakal Ada Partai Lain Gabung Koalisi

Pos terkait