Reses Muliady, Warga  Vatu Gusu Keluhkan Pendataan PKH 

  • Whatsapp
Reses Muliady, Warga Vatu Gusu Keluhkan Pendataan PKH. (bulletin/foto:ist)

PALU,BULLETIN.ID – Anggota DPRD Kota Palu Komisi Muliady Melalukan Reses caturwulan II tahun sidang 2023.Di Kelurahan Talise Valungguni, kecamatan Mantikolure.Senin(17/7/2023).

Dalam reses itu, Anggota Komisi C Tersebut menerima beberapa kelurahan masyarakat terkait  pendataan PKH yang belum merata.

“Antusias masyarakat yang ikut dalam reses hari ini cukup besar, beberapa memang dari mereka yang mengeluhkan terkait pendataan PKH yang dari tahun 2021 tidak dibayarkan, ” Ujarnya.

Merespon hal itu, Muliady menyampaikan akan komunikasikan kembali kepada dinas terkait untuk melihat pendataan PKH.

“Kami sudah sampaikan ke dinas sosial yang hadir hari ini, dan mereka akan mengecek kesalahan data, biasanya memang pendataan dari sekolah yang salah, misalnya orang tua sudah berpisah tapi tapi masih terdata awal, sehingga mereka tidak dapat PKH, Padahal mereka layak untuk dapat,”Jelasnya.

Selain Pendataan PKH beberapa masyarakat juga meminta bantuan  UMKM bagi Kelompok Usaha.

Menurut Muliady dirinya akan mengawal bantuan tersebut ke hingga ke dinas terkait.

Berita Pilihan :  Pemkot Palu Perkuat Sinergi Pemerintah dan Tenaga Kesehatan 

Pos terkait