PALU, BULLETIN.ID – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, Dandy Adhy Prabowo, mewakili Ketua DPRD Sulteng menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2025 tingkat Provinsi Sulawesi Tengah yang berlangsung di Lapangan Pogombo, Kantor Gubernur Sulteng, Jumat (2/5/2025).
Upacara dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. Anwar Hafid, dan turut dihadiri oleh Wakil Gubernur dr. Reny A. Lamadjido, Sekretaris Daerah Provinsi Dra. Novalina, unsur Forkopimda, para asisten dan kepala OPD lingkup Pemprov Sulteng, para kepala sekolah, guru-guru, siswa-siswi SMA/SMK sederajat, serta tamu undangan lainnya.
Dalam peringatan tersebut, Dandy Adhy Prabowo menyampaikan pesan penting tentang makna pendidikan. Ia menyebut bahwa pendidikan adalah “jembatan emas menuju masa depan bangsa yang lebih baik.”
“Di momen Hari Pendidikan Nasional ini, saya mengajak seluruh masyarakat Sulawesi Tengah untuk membangun semangat belajar, memperkuat mutu pendidikan, dan mendukung guru sebagai garda terdepan dalam mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan harapan kepada para pelajar agar menjadikan momen Hardiknas sebagai motivasi untuk terus belajar dan bermimpi besar demi masa depan yang gemilang.
“Dari ruang-ruang kelas SMA dan SMK inilah akan lahir para pemimpin, inovator, dan pelopor perubahan. Gunakan masa sekolah ini untuk menanamkan nilai-nilai kejujuran, kerja keras, dan cinta tanah air,” tambahnya.
Upacara peringatan Hardiknas 2025 ini ditutup dengan sesi foto bersama sebagai bentuk dokumentasi atas semangat dan komitmen bersama dalam membangun dunia pendidikan di Sulawesi Tengah.